Pemerintah Provinsi NTB akan memfasilitasi masyarakat untuk mendapatkan modal, melalui Bank NTB Syari'ah.

Kalau ada masyarakat yang memiliki usaha, kecil maupun besar, Pemerintah Provinsi NTB akan memfasilitasi untuk mendapatkan modal, melalui Bank NTB Syari'ah. Modal tersebut dimanfaatkan untuk mengembangkan usaha masyarakat.
Tidak hanya modal, Pemprov NTB bekerjasama dengan Bank NTB Syari'ah akan memberikan bimbingan dan pendampingan sehingga usaha masyarakat tersebut bisa besar dan mendiri.
Dengan demikian, tidak ada lagi masyarakat yang mengandalkan rentenir sebagai tempat untuk meminjam modal.
Hal itu disampaikan Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah saat menggelar Safari Subuh di Masjid Asshobirin Lingkungan Karang Genteng, Kota Mataram, Sabtu (25/01/2020). Hadir juga Dirut Bank NTB Syari'ah, Ketua MUI Kota Mataram dan sejumlah kepala OPD Lingkup Pemerintah Provinsi NTB.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar